
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah(DPRD) Kabupaten Bandung mendukungan keinginan Kepala Desa Mekarlaksana Cikancung H.Jajang Suryadi, S.Sos dan warga Desa Mekarlaksana Kecamatan Cikancung Kabupaten Bandung ,Jawa barat untuk jadi desa wisata. Hal itu dikatakan Ketua DPRD Kabupaten Bandung H.Sugianto, S.Ag.,M.Si , Pada Pertemuan di hotel Grand Sunshine Hotel ,Rabu, (19/2/2020) .
Dalam pertemuan itu H.Jajang Suryadi, S.Sos membicarakan tentang Program "TAWIS" Tani Wisata yang akan menjadi program pembangunan RpjmDes Mekarlaksana.
Untuk itu kata H.Sugianto, S.Ag.,M.Si, dewan akan mendukung keinginan Kepala Desa dan keinginan masyarakat untuk tahap awal membangun infrastruktur yang menghubungkan daerah wisata dengan desa terdekat.Sehingga infrastruktur menuju desa wisata bisa mudah terjangkau. “Kita dukung apa yang menjadi usulan warga Desa Mekarlaksana, dimana akan kita bangun jalan Kabupaten Bandung - Garut dan penghubung antara Desa Mekarlaksana Menyarung ke Desa Cihanyir dan Kantor Kecamatan Cikancung yang merupakan akses menuju , desa wisata mekarlaksana. “tutur H.Sugianto, S.Ag.,M.Si,.
Dan jika Dana Desa difokuskan untuk mengembangkan desa wisata merupakan salah satu program pemberdayaan masyarakat tentu berdampak pada pertumbuhan ekonomi kerakyatan nantinya, ungkap dia.
“Makanya kita akan dorong pemerintah daerah untuk percepatan pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan di tahun 2020-2021,”terangnya
Untuk Itu,lanjut Politisi Partai Golkar itu,apa yang sudah masuk dalam Rencana Kerja Anggaran Desa melalui Musrenbangdes harus menjadi prioritas nantinya masuk pada RPJMD.